Senin, 04 November 2024, Unit PKRS RSMA melaksanakan Penyuluhan Kesehatan mengenai penyakit Stroke dengan tema “Be Greater Than Stroke” Mari Bergerak, Mari Melangkah karena kamu lebih hebat dari stroke”. Penyuluhan Kesehatan ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Stroke Sedunia yang diperingati setiap tanggal 29 Oktober.
Materi pada penyuluhan kesehatan ini disampaikan oleh Isty Muiza ade Pratiwi, A.Md.Kep. Pada kesempatan ini, pemateri menyampaikan mengenai gejala-gejala dan tanda stroke dengan cara mengingat slogan “SeGeRa ke RS” yaitu (Se) Senyum tidak simetris. (Ge) Gerak separuh anggota tubuh melemah tiba-tiba. (Ra) BicaRa pelo/tiba-tiba tidak dapat bicara/tidak mengerti kata-kata/bicara tidak nyambung. (Ke) Kebas atau baal, atau kesemutan separuh tubuh. (R) Rabun, pandangan satu mata kabur, terjadi tiba-tiba. (S) Sakit kepala hebat yang muncul tiba-tiba dan tidak pernah dirasakan sebelumnya, gangguan fungsi keseimbangan, seperti terasa berputar, gerakan sulit dikoordinasi (tremor/gemetar, sempoyongan). Gejala Tambahan yaitu Pingsan.
Seluruh peserta penyuluhan kesehatan yang merupakan pasien, keluarga pasien dan pengunjung sangat antusias mengikuti dan mendengarkan materi yang disampaikan oleh pemateri. Berbagai pertanyaan disampaikan mengenai materi tersebut.
