Pada hari Jumat, 12 Desember, Rumah Sakit H. L. Manambai Abdulkadir (RSMA) menyelenggarakan kegiatan RSMA Bersyukur di Aula Tambora. Acara ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Provinsi Nusa Tenggara Barat ke-67, HUT RSMA ke-14, sekaligus mensyukuri pencapaian penting berupa kenaikan kelas RSMA menjadi Rumah Sakit Tipe B. Seluruh civitas hospitalia hadir untuk bersama-sama memanjatkan rasa syukur atas berbagai capaian dan perkembangan yang telah diraih.
Dalam kegiatan tersebut, Direktur RSMA diwakilkan oleh Kepala Bidang Pelayanan RS H. L. Manambai Abdulkadir, Bapak Yahya Ulumuddin, S.Kep.Ns., M.Kes. Beliau menyampaikan arahan mengenai pentingnya menjadikan momentum HUT dan kenaikan kelas ini sebagai landasan untuk meningkatkan kinerja, memperkuat komitmen dalam pelayanan, dan terus menghadirkan layanan kesehatan yang berkualitas bagi masyarakat Pulau Sumbawa harapannya, dan mampu menjadi rumah sakit rujukan Pulau Sumbawa sebagai bagian dari mendekatkan akses pelayanan masyarakat Pulau Sumbawa.
Acara juga diisi dengan tausiah oleh Ustadz M. Salsah, S.Sos.I., M.Pd.I., yang mengangkat pesan tentang semangat kontinuitas untuk menjadi lebih baik. Dalam ceramahnya, beliau menjelaskan makna syukur sebagai wujud menampakkan nikmat Allah SWT melalui hati yang menyadari sumber nikmat, melalui ucapan penuh keikhlasan, serta melalui amal perbuatan seperti berzikir dan bersedekah.
Kegiatan RSMA Bersyukur menjadi momen refleksi dan muhasabah diri bagi seluruh civitas hospitalia, agar terus memperbaiki kualitas pelayanan dan menjaga konsistensi dalam memberikan layanan terbaik untuk masyarakat, khususnya setelah ditetapkannya RSMA sebagai Rumah Sakit Tipe B.
